Keluarga Besar SMAN 1 Glagah Gelar Halal Bihalal Sekaligus Pemberian Tali Asih Untuk Guru Purna Tugas

Banyuwangi, SMAN 1 Glagah – Keluarga besar SMAN 1 Glagah menunjukkan semangat kebersamaan melalui acara Halal Bihalal yang diadakan pada Senin (9/3) lalu di Aula Ganesha. Acara ini diikuti oleh seluruh guru dan tenaga administrasi sekolah sebagai momentum mempererat tali silaturahmi serta membangun suasana kerja yang harmonis.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan penampilan akustik yang menyemarakkan suasana, disusul dengan momen kebangsaan di mana seluruh hadirin bersama-sama menyanyikan lagu Indonesia Raya.

Kepala SMAN 1 Glagah, Bapak Abdullah, S.Pd., M.T., membuka acara dengan sambutan yang mengajak seluruh peserta untuk menguatkan semangat kebersamaan dan mempererat tali silaturahmi di antara civitas akademika.

“Acara halal bihalal ini tidak hanya sebagai sarana menyambung silaturahmi, tetapi juga sebagai bentuk komitmen kita dalam menciptakan lingkungan belajar yang penuh dengan rasa kebersamaan dan kekeluargaan,” ujarnya dalam sambutannya.

Menurutnya, dengan silaturahmi dapat meningkatkan mutu lingkungan kerja dan institusi melalui semangat gotong royong serta nilai-nilai keagamaan yang mendasari setiap interaksi.

“Dalam kesempatan ini saya mengucapkan, Selamat hari raya Idul Fitri 1446 H, Taqabbalallahu minna wa minkum, mohon maaf lahir dan batin. Semoga kedepan silaturahmi kita semakin erat,” kata Bapak Abdullah.

Acara selanjutnya diisi dengan tausiyah yang disampaikan oleh Ustadz Muhammad Haris, S.Pd.I. Melalui tausiyah tersebut, Ustadz Muhammad Haris memberikan pesan-pesan tentang pentingnya menjaga kerukunan dan keikhlasan dalam setiap perbuatan, sebuah nilai yang sangat relevan dalam kehidupan sehari-hari di lingkungan pendidikan.

Suasana semakin hangat dengan penyampaian penghargaan berupa tali asih kepada salah satu guru yang telah memasuki masa purna tugas, Bapak Sujatmiko, S.Pd., guru kimia SMAN 1 Glagah. Pemberian tali asih ini merupakan wujud penghargaan dan rasa terima kasih atas dedikasi Bapak Sujatmiko yang telah mengabdikan diri selama bertahun-tahun dalam mendidik dan membentuk karakter generasi penerus bangsa.

Acara ditutup dengan sesi foto bersama dan momen ramah tamah disertai makan bersama, yang semakin memperkuat rasa kebersamaan di antara seluruh keluarga besar SMAN 1 Glagah.***

Penulis: Mohammad Syahid Satria, S.Pd

Bagikan :

WeCreativez WhatsApp Support
Assalamualaikum....